Awasi Rekapitulasi, Pastikan Tidak Ada Angka Diubah

Andalaspos.com– Capres Prabowo Subianto meminta relawannya tetap mengawasi rekapitulasi suara. Prabowo meminta agar kotak suara hasil penghitungan suara di kecamatan dijaga.

“Kawal kemenangan tetap bersama kita. Saya meminta saudara minta menjaga C1, C1 plano yang ada di kotak suara seluruh kecamatan atau PPK harus dijaga karena ada usaha untuk menghilangkan kotak suara. Awasi petugas yang rekapitulasi

data, pastikan tidak ada angka diubah,” ujar Prabowo dalam syukuran klaim kemenangan di depan kediamannya di Jl Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (19/4/2019).

Di hadapan para pendukungnya, Prabowo meminta tetap berdoa agar perjuangan untuk Indonesia berdaulat, adil, dan makmur diridhoi. Prabowo menyampaikan apresiasi kepada para pendukungnya.

“Saya minta pendukung Prabowo-Sandi yang cinta Tanah Air, cinta UUD, dan warga negara yang utamakan perdamaian, kedamaian jangan kita terprovokasi. Kita tidak ada niat aneh, kita ingin tegakkan keadilan dan kebenaran, kita ingin kejujuran,” ujar Prabowo seperti dikutip detik.com.

“Manakala ada penyimpangan keadilan, kejujuran, keadilan, dan manakala ada upaya terang-terang untuk merobek-robek hak rakyat, kami tidak akan terima. Tapi kami selalu akan melakukan hal sesuai konstitusi. Berkumpul dijamin oleh konstitusi, menyatakan pendapat dijamin oleh konstitusi, berjalan di jalan raya dijamin konstitusi kita,” imbuhnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *