Berkinerja Baik, Bank Nagari Raih Penghargaan Infobank Awards 2016 di Yogyakarta

Padang, AP – Bank Nagari kembali mendapatkan prestasi Nasional. Bank kebanggaan urang awak. Kali ini meraih penghargaan Infobank Award ke-21 Tahun 2016 di Yogyakarta, Kamis (25/8/2016). Bank milik Sumbar itu mendapatkan predikat “sangat bagus” dalam kinerja keuangan tahun 2015, untuk kategori Bank dengan aset Rp 10-25 triliun untuk modal inti Rp 1-5 triliun (buku dua) Bank dinilai dari sisi permodalan, kualitas aset, rentabilitas, likuiditas dan efisiensi per Desember 2015.

Bank Nagari tergabung dengan 69 bank yang meraih penghargaan pada malam penganugerahan “infobank Awards 2016” di Hotel Royal Ambarrukmo, Yogyakarta. Direktur Bisnis infobank, Dwi Setiawati menyerahkan penghargaan kepada Syafrizal, Direktur Operasional Bank Nagari.

Adapun penghargaan tersebut diterima langsung oleh Direktur Operasional Bank Nagari, Syafrizal dan Direktur Kredit & Syariah, Hendri di Hotel Royal Ambarrukmo, Yogyakarta. Syafrizal mengatakan, pihaknya bersyukur kembali mendapatkan penghargaan Infobank. “Hal ini tak terlepas dari kinerja bank, dukungan seluruh stakeholders dan masyarakat Sumbar,” ungkap Syafrizal.

infobankEko B Supriyanto, Direktur Biro Riset infobank, mengatakan, jajaran direksi bank-bank yang mendapakan awards ini layak mendapatkan apresiasi dari seluruh shareholder dan stakeholder. Karena di tengah kondisi perekonomian yang kurang kondusif namunmereka masih mampu mencatatkan kinerja terbaiknya.

Ditambahkan Eko, tantangan terbesar industri perbankan nasional saat ini adalah tekanan kredit bermasalah (non performing loan/NPL) yang semakin memerah. untuk itu, penting menjaga kualitas kredit dengan semakin prudent dalam memberikan pembiayaan. “Disamping itu, harus melakukan efisiensi dan terus berinovasi, apalagi dengan hadirnya fintech (financial technologi) yang mulai mengambil pasar perbankan.

Sedangkan Hadir dari Bank Nagari, yakni Direktur Operasional Syafrizal, Direktur Kredit dan Syariah Hendri, Sekretaris Perusahaan Azmi Febrian dan Kabag Sekretariat dan publikasi Bank Nagari Afrizon.  Semuanya merasa sangat bangga, dan merasakan penghargaan ini adalah berkat kerjasama semua elemen, mulai dari komisaris, Direksi, Karyawan dan Karyawati, serta pemegang saham dan nasabah.

Direktur Utama (Dirut) Bank Nagari Dedy Ihsan mengaku gembira dengan prestasi yang ditorehkan Bank Nagari. dia menyebut, semua berkat kerja keras semua elemen yang ada di dalam dan luar Bank. “Ini akan terus kita tingkatkan di masa-masa yang akan datang,” katanya. Dedy Ihsan mengatakan penghargaan yang diterima Bank Nagari akan selalu menjadi motivasi untuk terus maju dan terus meningkatkan kualitas. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *